Ada cerita unik saat presiden pertama RI, Bung Karno diminta untuk memberikan kata sambutan di perayaan Natal di Jakarta pada tahun 1963.
Ia memulai pidatonya demikian: “Spanduk di depan saya tertulis: ‘Yesus adalah gembala yang baik. Itu salah.., itu keliru…’” terangnya.
Tentu saja segenap jemaat yang hadir diam terperangah. Mereka tiada mampu mengeluarkan suara dan sepatah kata.
Setelah beberapa detik sunyi berlalu, Bung Karno kemudian melanjutkan lagi pidatonya. “Yang benar begini: Sesungguhnya Yesus adalah Gembala yang Terbaik …!”.
Setelah gemuruh hiruk pikuk mereda. Bung Karno lalu melanjutkan pidatonya, “Kita semua yang hadir di sini ditantang. Sudahkan kalian menjadi Domba-domba Terbaiknya?“
0 Komentar